banner 200x800
banner 200x800
banner 930x180

Buka Puasa Bersama Pejabat Polda Maluku Utara: Momen Ramadhan Mempererat Tali Silaturahmi

Wakapolda Maluku Utara, Brigjen Pol. Samudi, S.I.K., M.H., menggelar buka puasa bersama di kediamannya pada Selasa (02/04/2024), menjadikan momen Ramadhan sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi.

Dalam suasana yang sederhana, Kapolda Maluku Utara, Irjen Pol. Midi Siswoko, S.I.K., turut hadir dalam acara tersebut.

Untuk menambah kehangatan suasana Selain buka puasa, kegiatan ini juga mencakup sholat berjamaah dan ramah tamah, dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polda Malut.

Momen ini menjadi kesempatan berharga untuk mempererat hubungan antara Kapolda, Wakapolda, dan pejabat utama Polda Maluku Utara dalam suasana yang penuh keakraban.

Setelah sholat, suasana semakin akrab dengan adanya pertukaran pikiran dan interaksi di antara para tamu yang hadir.Dalam sambutannya, Kapolda menyampaikan rasa syukur atas kedatangan bulan Ramadhan tahun ini.

Selain memperkuat silaturahmi, acara ini juga memperlihatkan kerukunan antarumat beragama, mencerminkan semangat kebersamaan di antara Pejabat Polda Maluku Utara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Lainnya
banner 728x250