banner 200x800
banner 200x800
banner 930x180

Direktorat Samapta Polda Malut Gelar Patroli di Pelabuhan dan Pasar Ternate untuk Tingkatkan Keamanan

Maluku Utara_Direktorat Samapta Polda Maluku Utara melaksanakan kegiatan patroli di wilayah pelabuhan dan pasar sekitaran Kota Ternate.Patroli yang dipimpin oleh Bripka Budi Hermanto ini melibatkan tujuh personil dari Direktorat Samapta. Rabu (15/06/2024)

Patroli ini merupakan salah satu upaya rutin kepolisian dalam menegakkan hukum dan menciptakan rasa aman di tengah-tengah masyarakat, khususnya di lokasi-lokasi yang sering menjadi titik keramaian dan transaksi ekonomi.

Patroli yang dilakukan tidak hanya berfokus pada pencegahan kejahatan tetapi juga mengatasi gangguan ketertiban umum. Keberadaan polisi yang aktif berpatroli di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan meningkatkan kepercayaan publik terhadap kinerja kepolisian.

Dalam kegiatan patroli tersebut, personil Dit Samapta melakukan pemantauan di daerah-daerah yang dianggap rawan kejahatan, serta menangani dan merespons cepat laporan dari masyarakat untuk memastikan bahwa setiap ancaman keamanan dapat ditangani dengan segera dan efektif.

Selain itu, patroli juga berfungsi sebagai sarana edukasi bagi masyarakat dengan memberikan himbauan dan edukasi mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta bagaimana masyarakat dapat berperan aktif dalam mencegah terjadinya kejahatan di lingkungan mereka.

Patroli dilengkapi peralatan dan kendaraan yang memadai, memastikan mobilitas dan koordinasi efektif antar anggota. Hal ini memungkinkan respon cepat terhadap situasi yang membutuhkan intervensi kepolisian, meningkatkan keamanan dan kenyamanan terhadapa masyarakat  Kota Ternate.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Lainnya
banner 728x250